Tampilkan postingan dengan label kulit sehat. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kulit sehat. Tampilkan semua postingan

Wajib Punya!!! Skincare Wanita Usia 40 Tahun Agar Tetap Awet Muda & Glowing

 

ilustrasi Kulit 40 tahun ke atas

Dari Beautynesia  Menuliskan Tanda-tanda penuaan mulai terlihat jelas ketika memasuki usia 40 tahun. Bintik hitam, kerutan, kulit kering dan warna tidak merata, menjadi beberapa masalah kulit yang mulai terlihat.

Belum lagi kantung mata yang semakin hitam dan mengendur, akan terlihat jelas ketika sudah memasuki usia 40 tahunan. Oleh karena itu, kamu harus mulai memperhatikan jenis dan kandungan produk yang menjadi daily skincaremu.

Kira-kira apa saja ya, jenis produk skincare yang wajib dimiliki perempuan berusia 40 tahun? Beautynesia sudah merangkumnya khusus untuk kamu, nih, Beauties. Simak, yuk, informasi lengkapnya berikut ini:


PEMBERSIH WAJAH


klik foto untuk info detail

      Produk cleanser atau pembersih wajah harus menjadi skincare rutin yang kamu punrya. Kamu bisa menerapkan double cleansing, agar kulit wajahmu semakin terjaga kebersihan dan kesehatannya.

Pertama, kamu bisa gunakan pembersih wajah berbahan dasar air, minyak atau susu. Kamu bisa memilih jenis cleanser sesuai kebutuhan kulitmu. Setelah itu, kamu bisa lanjutkan membersihkan wajah dengan sabun pembersih.

Tujuannya adalah untuk mengangkat sisa kotoran dan makeup, yang belum terangkat dengan produk pembersih sebelumnya. Gunakanlah pembersih yang mengandung ceramide, gliserin, serta antioksidan seperti vitamin E dan C.

Sebab, kandungan tersebut dapat mengembalikan kelembaban kulit, yang terus berkurang secara alami ketika menginjak usia 40 tahun.


TONER

klik foto untuk info detail

         Karena kelembaban kulit terus berkurang secara alami, maka hydrating toner menjadi skincare wajib yang harus kamu punya ketika berusia 40 tahun. Sesuai namanya, hydrating toner diperkaya kandungan yang bisa menjaga kelembaban kulit wajahmu.

Toner juga membantu kulitmu untuk menyerap produk skincare lainnya, dengan lebih efektif. Selain itu, ada juga jenis toner yang diperkaya dengan retinol. Dimana, retinol merupakan salah satu zat turunan dari vitamin A yang mampu menjaga elastisitas kulit.

Dengan begitu, tanda-tanda penuaan dini di wajahmu akan mudah tersamarkan. Biasanya, skincare dengan kandungan retinol digunakan untuk tahapan skincare pada malam hari.


Serum Anti-Aging

klik foto untuk info detail

          Serum merupakan salah satu jenis skincare yang dikembangkan dengan berbagai jenis, sesuai kebutuhan kulit. Salah satunya adalah untuk mengurangi tanda penuaan dini. Ketika memasuki usia 40 tahun, kamu harus wajib punya serum anti-aging, nih, Beauties.

Asam hialuronat, antioksidan, kolagen, serta retinol, menjadi beberapa kandungan yang ada dalam serum anti-aging. Tentu saja, kandungan-kandungan tersebut dapat membantu menyamarkan kerutan, noda hitam, serta warna tidak merata di wajahmu.


Krim Pelembab

klik foto untuk info detail rekomendasi cream pelembab

        Menjaga kelembaban kulit wajah adalah kunci untuk mendapatkan wajah yang awet muda. Maka dari itu, selain toner, kamu juga harus mengaplikasikan pelembab pada kulit wajahmu.

Selain mengandung zat aktif yang membantu melembabkan kulit, kamu juga bisa memilih krim pelembab khusus dengan zat anti-aging.

Krim Mata

klik foto untuk info detail produk Rekomendasi

          Kulit di sekitar mata lebih tipis dari pada kulit di bagian wajah yang lain. Pada bagian tersebut, tanda penuaan dini lebih mudah terlihat. Lingkaran mata yang menghitam, serta kantung mata yang terus mengendur menjadi beberapa tandanya.

Apalagi ketika memasuki usia 40 tahun, tanda penuaan ini akan semakin jelas terlihat. Maka dari itu, kamu wajib menggunakan krim mata. Kandungan dalam krim ini bisa membantu menyamarkan tanda-tanda penuaan.

Penggunaan yang rutin akan menghasilkan kulit sekitar mata yang cerah, serta kencang.

Sunscreen

klik foto untuk info detail Rekomendasi produk sunscreen

       Tanda penuaanakan semakin parah jika sering terpapar sinar matahari. Efek buruknya tidak hanya membuat wajah kusam, tetapi bisa menyebabkan bintik hitam, kerutan dan warna kulit tidak merata. Makanya, penggunaan sunscreen sangat dianjurkan, apalagi bagi kamu yang sudah berusia 40 tahun.

Jadi, sudah tahu kan, produk skincare apa saja yang wajib kamu punya di usia 40 tahun? Pastikan kamu sudah memiliki produk skincare dengan kandungan yang tepat, ya, Beauties. Jangan lupa untuk terus menjaga kesehatan kulit wajahmu, ya!

                                        ***


INFO FAKTA

'Monster Gempa' Ditemukan di Cianjur, inilah Desa- Desa yang Dipindahkan

Foto: Infografis/Sesar“hantu bawah tanah” mengancam Jawa barat/Aristya Rahadian JAKARTA, CNBC Indonesia menyebutkan Badan Meteorologi, Klima...

Postingan Populer